AKREL, Himpunan Mahasiswa Hortikultura (HIMARA) Program Studi Budidaya Tanaman Hortikultura setelah melakukan kegiatan “Pelatihan Pembuatan Saus Tomat Berbasis Industri Rumah Tangga” melakukan pemasaran produk “Saus Tomat” ke masyarakat Kabupaten Rejang Lebong. Produk saus tomat yang telah diproduksi dilakukan pemasaran ke masyarakat seperti pedagang gorengan, ibu rumah tangga, dan masyarakat. “tujuan kami melakukan pemasaran produk adalah supaya masyarakat di sekitar mengetahui produk yang kami produksi, dan kami bisa belajar berwirausaha, serta mendapatkan Saran, dan kritik atas produk yang kami produksi” ungkap Ridwan selaku Ketua HIMARA. “Adapun respon dari masyarakat terhadap produk ini adalah mereka sangat suka atas produk yang kami jual, Mulai dari rasa dan kualitas produk. Di kesempatan tersebut kami meminta saran dan kritik terhadap produk kami, mereka memberikan masukan”, lanjutnya.
Antusias respon yang baik dari masyarakat dan telah memberikan masukan berupa kritik, dan saran kepada produk yang produksi dijadikan pembelajaran untuk dapat lebih mengembangkan sehingga dapat meningkatkan produk yang telah diproduksi. “Menurut saya sebaiknya produk ini terus dikembangkan supaya masyarakat luas mengetahui hasil dari produk yang kalian produksi, dan untuk dari segi rasa dan kualitas sudah cukup bagus, untuk rasa kalau bisa diberikan tingkat kepedasan, karena rata-rata masyarakat sangat pencinta pedas”, pungkasnya.
Tentunya dari kegiatan pemasaran ini, HIMARA memperoleh banyak pelajaran, harapannya Produk “Saus Tomat” yang diproduksi bisa berkembang dan dipasarkan ke masyarakat luas, sehingga masyarakat mengetahui hasil produksi mahasiswa Program Studi Budidaya Tanaman Hortikultura Akademi Komunitas Negeri Rejang Lebong.
Penulis : M. Ridwan Nurcahyo