Bertepatan tanggal 30 April lalu, Pusat Penelitian, Pengabdian kepada Masyarakat, dan Penjaminan Mutu (P3M-PM) melakukan Sosialisasi Panduan dan Pelaksanaan Penelitian/Pengabdian Masyarakat Internal AKREL Tahun 2024. Kegiatan tersebut merupakan bagian dari wadah bagi seluruh tenaga pendidik khususnya dosen di lingkungan AKREL untuk meningkatkan mutu kompetensi dalam menjalankan Tridharma Perguruan Tinggi khususnya Penelitian dan PkM. Dalam kesempatan tersebut P3M-PM mengundang seluruh tenaga pendidik khususnya dosen dari 3 Program Studi yang ada di lingkungan AKREL yaitu Program Studi Budidaya Tanaman Hortikultura, Program Studi Teknologi Produksi Ternak Unggas, dan Program Studi Budidaya Perikanan Air Tawar. Selain dosen, P3M-PM juga turut mengundang para Koordinator Program Studi dimana kehadirannya akan berhubungan langsung terkait teknis dari pelaksanaan kegiatan nantinya.
Kegiatan sosialisasi dibuka secara langsung oleh Kepala P3M-PM yaitu Ibu Kiky Nurfitri Sari, S.P., M.Si. yang mewakili Bidang Penelitian dan PkM. Pada kesempatan tersebut, ada beberapa hal yang disampaikan secara langsung oleh beliau. Beliau menyampaikan bahwa kegiatan Penelitian maupun PkM Internal ini dilakukan AKREL sebagai bentuk untuk memfasilitasi pada tenaga pendidik yaitu dosen dalam mengembangkan wawasan dan mutu kompetensi yang dimiliki selama ini sesuai dengan bidangnya. Program Penelitian dan PkM Intenal ini telah masuk ke dalam program kerja dari P3M-PM yang telah dianggarkan oleh AKREL untuk pelaksanaan tahun 2024. Sehingga kesempatan tersebut merupakan peluang baik yang dapat dimanfaatkan oleh bapak/ibu dosen.
Selain itu, pendanaan Peneltian dan PkM yang diberikan AKREL di tahun 2024 ini tentunya tidak terlepas dari keinginan menciptakan suasana kompetitif di lingkungan AKREL. Sehingga atmosfer yang kompetitif tentunya akan membangun semangat positif bapak/ibu dosen di AKREL untuk mengeksplore diri. Tentunya hal tersebut disampaikan langsung oleh Kepala P3M-PM “Saya sangat berharap bahwa di tahun 2024 ini atmosfer kompetitif akan lebih menyala dibandingkan dengan tahun sebelumnya, semakin banyak usulan-usulan yang akan masuk kepada P3M-PM” ujarnya.
Dalam kesempatan tersebut, disampaikan juga bahwa teknis penerimaan proposal akan dibuka mulai dari tanggal 06 Mei – 26 Mei 2024 nanti setelah pengumuman resmi P3M-PM keluar. Adapun tahapannya akan dimulai dari proses penyeleksian proposal yang masuk, selanjutnya pelaksanaan seminar proposal, pengumuman penerima pendanaan Penelitian maupun PkM, penandatanganan kontrak Penelitian dan PkM, pelaksanaan kegiatan, monitoring dan evaluasi, dan ditutup dengan seminar akhir pelaksanaan Penelitian maupun PkM. Rangkaian tahapan tersebut akan dijalani secara bertahap sesuai dengan jadwal yang telah diinformasikan secara langsung.
Di tahun 2024 ini, terdapat 3 proposal Penelitian yang akan didanai oleh AKREL dan 3 proposal PkM yang juga akan didanai oleh AKREL. Dengan masing-masing jumlah pendanaan yaitu Rp. 8.000.000,- untuk proposal Penelitian dan Rp. 5.000.000,- untuk proposal PkM. Melalui besaran dana yang telah dianggarkan tersebut, diharapkan seluruh dosen di lingkungan AKREL dapat memanfaatkan sebaik mungkin kesempatan yang dihadirkan oleh P3M-PM. “Di tahun selanjutnya nanti, tentu para dosen yang ada di AKREL berharap kuota penerima dana akan lebih banyak lagi ditambah oleh AKREL” ujar salah satu peserta kegiatan yaitu Bapak Andika Prawanto, S.Si, M.Si.
Penulis : Kiky Nurfitri Sari